HAHAHAHAHAH KAKASHI ASTAGA HAHAHAHAHAH
Ehem.
Pertengahan awal episode ini memang kebanyakan omong. Untung ternyata bukan oneshot, karena kalau oneshot ini bakal agak ngebosenin.
Agak gak nyangka bahwa Mirai bisa kayak OOC, padahal emak-bapaknya kayaknya kalem, kok anaknya bisa kayak gitu. Tapi mengingat sepupunya yakni Konohamaru juga pernah lebai, yaudah mungkin memang keturunan Sandaime punya bibit lebai. Mirai juga lebih kelihatan seperti cowok daripada cewek, sejak tadi nonton berusaha untuk ingai bahwa dia perempuan.
Di awal, Shikamaru sudah kasihtahu Mirai bahwa dia selalu mikir terlalu jauh, dan setelahnya di episode ini menunjukkan bahwa memang dia mikir kejauhan. Blogger paham perasaannya, tapi gimana gitu. Dan inner Mirai malah menunjukkan dia cocok jadi murid Guy, hahahah. Mungkin Mirai gak bisa menjadi 'orang biasa'. Dan jika misi, mungkin dia hanya jago saat benar berkelahi secara bebas tanpa strategi lebih lanjut serta sebab-akibat. Dia jadi kebalikannya Shikamaru yang lebih jago menilai situasi daripada benar bertarungnya.
Jangankan Mirai, Blogger saat nonton juga kirain 'tempat keramat' yang dimaksud Kakashi dan Guy berhubungan dengan misi yang sesungguhnya. Ternyataaaaaa semua memang kembali ke Icha-Icha Paradise!! Gak bohong Blogger ketawa ngakak di sekitar menit kelimabelas. Kacau HAHAHAHAHAH. Gak nyangka kok Guy bisa-bisanya mau nemenin Kakashi ya? Kalau cuman sekedar nemenin pergi kesana okelah, tapi ikut bahagia juga saat Kakashi nemuin tempat keramatnya astaganagakeceburdigot! Jadi disitu Blogger berpikir bahwa Guy memang orang yang paling bisa menjadi sahabat Kakashi.
Lalu Mirai pakai acara nanya soal Icha-Icha Paradise. HAHAHAHA kacau. Pokoknya setelah pulang dari nemenin Kakashi dan Guy ini, jika Kurenai menemukan buku Icha-Icha di rumahnya, SALAHKAN KAKASHI DAN GUY!
Di bagian preview, gak ada insiden bahaya, mungkin memang ini tentang liburannya Kakashi dan Guy aja. Kalau gak salah ini berdasarkan novel, ya? Blogger belum pernah baca dan nemu sih.
Eh iya, bagi yang enggak ngeh, saat Mirai pantau Kakashi dan Guy makan malam, itu ada dikasih lihat cara Kakashi makan loh, beneran. Jadi dia buka kain penutup muka, lalu nyuap, langsung tutup lagi. Cepet banget. Enggak diperlihatkan secara jelas, tapi Blogger bisa lihat rahang telanjangnya Kakashi dari samping.
Omong-omong, di awal episode, ada perkataan bahwa nemenin Kakashi dan Guy ini bisa lebih penting dari misi tingkat S. Disitu Blogger jadi keinget fanfict Masker.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar