Calm before the storm. Mau di Super Sentai, mau Power Rangers, mereka hobi pakai konsep beginian. Itu tuh, mereka pikir bahwa para antagonis sudah habis dan misi mereka kelar. Eh, tau-taunya muncul lagi dan kali ini musuh mereka lebih kuat. Konsep mukjizat pun ikutan dipakai. Itu tuh, jadi mereka sudah di ambang kehancuran dan tampaknya gak ada yang bisa mereka lakukan karena sudah gak ada kekuatan lagi, eeeehh tahu-tahunya kekuatan mereka balik lagi dalam kadar lebih banyak dari aslinya.
Yang Blogger suka dari penghujung season ini adalah tentang para Gaoranger memperkenalkan diri satu sama lain dengan nama asli mereka. Jadi ketika mereka udah gak bisa berubah jadi Ranger, mereka memutuskan untuk pakai nama asli untuk rollcall. Gini, sebelum Arc akhir ini memang sudah ada episode untuk masing-masing Ranger ketahuan nama aslinya. Sebelum episode akhir juga sudah ada yang tahu siapa nama aslinya siapa, tapi karena hanya sepintas ya gak berasa apa-apa. Cuman perjuangan mereka begitu terasa ketika akhirnya mereka pakai nama asli.
Di bagian akhir, padahal Blogger cukup ngeship Sae dengan Tsukumaro, dan kedua karakter ini udah sempat janjian mau berpetualang bareng, eeeehh kok Tsukumaro malah jalan sendirian? Blogger paham kalau Sae pulang ke rumahnya, apalagi karena memang dia sendiri pun belum lulus. Tapi ketika di Hurricaneger vs Gaoranger sekalipun, Tsukumaro tetap jalan sendirian. Gak usah bikin kapal Blogger tenggelam, plis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar